LAGI-LAGI CINTA

Tuhan memberikan kita dua kaki untuk berjalan, dua tangan untuk memegang, dua telinga untuk mendengar dan dua mata untuk melihat. Tetapi mengapa Tuhan hanya menganugerahkan sekeping hati pada kita ? Karena Tuhan telah memberikan sekeping lagi hati pada seseorang untuk kita mencarinya. Itulah Cinta ...

Jangan sesekali mengucapkan selamat tinggal jika kamu masih mau mencoba. Jangan sesekali menyerah jika kamu masih merasa sanggup. Jangan sesekali mengatakan kamu tidak mencintainya lagi, jika kamu masih tidak dapat melupakannya.

Cinta datang kepada orang yang masih mempunyai harapan, walaupun mereka telah dikecewakan. Kepada mereka yang masih percaya, walaupun mereka telah dikhianati. Kepada mereka yang masih ingin mencintai, walaupun mereka telah disakiti sebelumnya dan Kepada mereka yang mempunyai keberanian dan keyakinan untuk membangunkan kembali kepercayaan.

Jangan simpan kata-kata cinta pada orang yang tersayang sehingga dia meninggal dunia lantaran akhirnya kamu terpaksa catatkan kata-kata cinta itu pada pusaranya. Sebaliknya ucapkan kata-kata cinta yang tersimpan dibenakmu itu sekarang selagi ada hayatnya.

Mungkin Tuhan menginginkan kita bertemu dan bercinta dengan orang yang salah sebelum bertemu dengan orang yang tepat, kita harus mengerti bagaimana berterimakasih atas karunia tersebut.

Cinta dapat mengubah pahit menjadi manis, debu beralih emas, keruh menjadi bening, sakit menjadi sembuh,
penjara menjadi telaga, derita menjadi nikmat dan kemarahan menjadi rahmat.

Sungguh menyakitkan mencintai seseorang yang tidak mencintaimu, tetapi lebih menyakitkan adalah
mencintai seseorang dan kamu tidak pernah memiliki keberanian untuk menyatakan cintamu kepadanya.

CINTA MENURUT VERSIKU

Cinta… Cinta itu berasal dari kata C… I… N… T… A… wew… anak kecil juga tahu bu’… ups… tunggu

dulu, ada artinya bu’ disetiap hurufnya itu. Jelasin… oky…


C adalah Cinta. Cinta yang mampu membuat seseorang menjadi lupa diri dan menjadikan suatu masalah

terasa ringan dalam menjalani kehidupan ini.


I adalah Ikatan, sebuah jalinan kasih sayang yang mempererat hubungan seseorang. Yang pada

awalnya tak kenal menjadi kenal, yang tak tahu menjadi tahu, dan tak suka menjadi suka.


N adalah Nurani, Nurani jiwa seseorang yang mampu merubah hidup seseorang yang tadinya buruk

menjadi lebih baik dan bahkan jauh lebih baik dan mendekati sempurna. Meskipun sebenarnya tiada

yang sempurna didunia ini kecuali Allah.


T adalah Takdir, timbulnya kasih sayang dan rasa cinta itu karna ikut campur tangan sang Khalik. Sang

Khalik memberikan sebuah perasaan yang mampu menggugah jiwa seseorang yang tadinya mati

menjadi hidup, dan yang hidup menjadi lebih hidup, Cinta adalah takdir dari-Nya.


Dan huruf yang terakhir adalah A, A adalah Agung, cinta itu agung, lebih agung dari apapun, karna

cinta mampu mengalahkan segalanya, karna cinta mampu membuat seseorang menjadi bersemangat,

karna cinta itu dari yang maha Agung.


Jadi kesimpulannya bahwa cinta itu adalah sebuah ikatan batin yang mampu mempersatukan dua hati

yang telah layu menjadi bersemi, yang gelap menjadi bercahaya, yang mati menjadi hidup, dan yang

hidup menjadi lebih hidup… dan sebuah jalinan kasih yang Tuhan berikan kepada hamba2nya...

Kegagaln Gue

hari-hari biasa gue lalui seperti biasanya... berangkat kerja jam delapan pagi sampai jam dua siang... nyalain komputer ngerjain tugas ketikan pelanggan dirumah... malemnya kembali hidupin komputer ngerjain tugas pelanggan sampai larut malam karena mesti ngejar waktu...

bosen nggak bosen lha wong kerjaan... capek nggak capek mesti diselesaiin... BT nggak BT udah makanan sehari-hari... hidup nggak ada yang berubah, gitu-gitu mulu. dikerjaan kalo nggak buka FB ya buka YM, buka Email "Kalau-kalau ada konfirmasi dari pihak penerbitan yang gue kirimin novel". bukan untung tapi buntung. gimana enggak... udah kerjaan numpuk, hubungan gue sama sahabat guepun jadi ikut-ikutan renggang...

kacau... kacau... semua kacau... lagi-lagi gue gagal... novel gue ditolak... brush... untung gue nggak punya penyakit jantung lemah, jadi nggak langsung ambruk deh... tetep aja semuanya kacau... bikin gue lemes...

than... cerita yang gimana yang mesti gue tulis...? konsep apa yang mesti gue angkat...? dan ide apa yang mesti gue ambil...? mimpi gue belum tercapai... ternyata susah banget ngejar cita-cita... ternyata mahal banget untuk jadi orang yang sukses... ternyata sakit banget jika menerima kegagalan dan kekakalahan... sakiiiiiiiiiiit banget, lebih sakit dari pada sakit hati... SueL deh...!!!

ini kali keempat gue gagal... novel pertama gagal, dibalikin sama gagas media lewat pos... lomba aritkel gagal... lomba novel di jogja gagal.. dan ini kirim novel islamipun masih gagal... sebegok apa sih gue...? atau emang gue nggak bakat...? tapi gue suka nulis... gue dah terlanjur jatuh cintrong sama dunia tulis menulis... nggak mungkin gue bisa ninggalin dunia itu... gue semangat karena gue bisa nulis, gue rajin karena gue suka nulis, gue seneng karena gue ngisi waktu luang gue untuk nulis... yg ada diotakku tuh cuman nulis nulis dan nulis...

lu harus tetep semangat Latif... kegagalan bukanlah akhir dari segalanya... kegagalan adalah awal dari sebuah keberhasilan...

tapi semua tak semudah membalikkan telapak tangan gitu aja... mesti butuh perjuangan, mata sering sipit gara-gara kebanyakan begadang. badan tambah kurus karena nafsu makan berkurang. bahkan waktu untuk main ataupun nonton TVpun nggak ada... sekedar meluangkan waktu untuk sahabatpun terkadang eman-eman... "Percuma buat jagongan doank, nggak bermanfaat". nah loh... semua ada imbalannya kan... bukan langsung masuk, jepret, ketrima... harus ada proses... ada penghalangnya juga...

hah... gue nggak boleh menyerah... ingat lagunya d'masive "Jangan menyerah". seep...!!!
go go go Latif...

oky...seep... semua harus dibawa santay. stay cool... biar nggak kebawa emosi...

end now... gue mau ngalnjut novel gue yang belum kelar...

friendship greeting always from me.. 0_~

"~_@ Latif @_~"